Edukasi Bank Sentral dan Program Beasiswa Bank Indonesia
Radio sinfoni-Mataram : Generasi Bank Indonesia (GenBi) yang merupakan mahasiswa penerima program beasiswa Bank Indonesia, gelar kegiatan Edukasi Kebanksentralan dan Sosialisasi Program Beasiswa Bank Indonesia. Kegiatan ini berlangsung di Auditorium Kampus II Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram, pada Selasa, (11/02/2025).
Kegiatan sosialisasi program Bank Indonesia ini, turut di hadiri oleh Rektor UIN Mataram, Prof. Dr. Masnun Tahir, M.Ag. serta Deputi sekaligus pihak Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Andhi Wahyu Riyadno, dan peserta yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan ini memiliki target sebanyak 500 orang mahasiswa sebagai peserta sosialisasi, yang berasal dari berbagai jurusan, fakultas, dan bahkan dari luar kampus UIN Mataram, sepeti kampus UBG, UNRAM, UNDIKMA, dan UNIQBAH.
Salah satu mahasiswi penerima program beasiswa Bank Indonesia, Siti Rengganis, menyatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini di gelar hanya untuk memberikan edukasi yang seluas-luasnya kepada masyarakat dan para mahasiswa.
“Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi terkait peran Bank Indonesia kepada seluruh masyarakat dan kalangan mahasiswa, memberikan edukasi terkait GenBi, dan tips-trik untuk lolos beasiswa Bank Indonesia,” ujarnya via WhatsApp.
“Harapan saya kedepannya dapat memberikan wawasan terkait peran Bank Indonesia dan dapat memberikan edukasi kepada kalangan mahasiswa terkait beasiswa Bank Indonesia,” Pungkasnya.
Peserta sosialisasi, Putri Dewi agustina mahasiswi semester empat dari Universitas Bumigora (UBG), sangat mengharapkan kuota beasiswa lebih dari Bank Indonesia.
“Saya sangat berharap penambahan kuota beasiswa kepada pihak Bank Indonesia, karena melihat UIN mataram ini, kuotanya 50 penerima basiswa saat ini, sedangkan yang mendaftar untuk beasiswa tersebut kurang lebih 600 mahasiswa,” katanya.
Lewat kegiatan sosialisasi ini, pihak Bank Indonesia kembali memberikan harapan kepada generasi muda untuk bisa melanjutkan study-nya, di perguruan tinggi impian. Sehingga angka partisipasi pendidikan tinggi bertambah dan prestasi baik akademik maupun non akademik juga meningkat.
Penulis: Khairatun nisa
Editor : M. Aziz setiawan