Kolaborasi Pokdarwis dan Mahasiswa, Adakan Gerakan Clean Up di Pantai Induk Desa Taman Ayu

0
IMG-20250811-WA0000

Radio Sinfoni, Lombok Barat — Semangat gotong royong dan kepedulian terhadap kelestarian lingkungan tergambar nyata dalam kegiatan Clean Up Pantai Induk yang dilaksanakan di Desa Taman Ayu, Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat, Minggu (10/8/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya peningkatan kesadaran lingkungan sekaligus menjaga daya tarik destinasi wisata desa.

Kegiatan ini digagas oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) PUSAKA dan melibatkan berbagai unsur masyarakat. Partisipasi aktif datang dari remaja desa, ibu-ibu kader PKK, serta sejumlah lembaga pendidikan tinggi yang sedang melaksanakan program KKN di desa, seperti KKP UIN Mataram, KKN STISDA Bermi, KKN IAI Nurul Hakim, dan KKN UNW, serta didukung penuh oleh pemerintah desa setempat.

Kepala Desa Taman Ayu, Tajudin, S.Sos, menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat dalam menjaga lingkungan.
“Saya merasa bahagia karena kegiatan ini merupakan bentuk implementasi kepedulian terhadap lingkungan dan ekologi, sekaligus sebagai langkah konkret dalam pengembangan pariwisata desa,” tegasnya.

Ketua Pokdarwis PUSAKA, Sahlandi, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya rutinitas, melainkan bagian dari edukasi masyarakat untuk merawat kawasan wisata secara berkelanjutan.
“Pantai Induk memiliki potensi besar sebagai daya tarik wisata lokal. Namun, tanpa partisipasi masyarakat dan kesadaran lingkungan yang kuat, potensi tersebut bisa tergerus. Karena itu, kegiatan seperti ini menjadi sangat penting,” ungkapnya.

Baca Juga :  Kejar Mimpi Mataram Ajak Masyarakat Bonjeruk Berinovasi Lewat Pembuatan Sabun Eco Enzyme

Partisipasi generasi muda dan mahasiswa KKN menjadi daya dorong tersendiri. Salah satu mahasiswi KKN IAI Nurul Hakim, Putri Wahyu Ningsih, mengungkapkan pengalamannya.
“Kegiatan ini membuka mata kami akan pentingnya keterlibatan langsung dalam menjaga lingkungan. Kami tidak hanya belajar teori di kampus, tetapi juga mempraktikkan nilai-nilai pengabdian kepada masyarakat,” tuturnya.

Senada dengan itu, Suhaini, salah satu kader PKK yang turut serta dalam kegiatan, mengungkapkan harapannya agar kegiatan bersih-bersih seperti ini terus dilaksanakan secara berkala.
“Kami sebagai ibu-ibu kader tentu ingin pantai ini bersih, indah, dan nyaman untuk anak-anak kami. Harapan kami, ini tidak berhenti sampai di sini,” ujarnya.

Baca Juga :  Prodi Pariwisata Syariah FEBI UIN Mataram Gelar Creatizen Fest

Kegiatan Clean Up ini menyasar area pesisir dan sempadan pantai, yang kerap menjadi tempat penumpukan sampah plastik dan residu rumah tangga. Peserta juga diberikan edukasi mengenai pentingnya pengelolaan sampah, terutama dalam mendukung sektor pariwisata berbasis masyarakat.

Dengan semangat kolaborasi lintas elemen masyarakat, kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal menuju terbentuknya budaya sadar lingkungan di Desa Taman Ayu, sekaligus memperkuat posisi Pantai Induk sebagai destinasi unggulan wisata desa yang bersih, lestari, dan berdaya saing.

Penulis: Tim KKP Desa Taman Ayu UIN Mataram
Editor: Ian

Bagikan Yuuk..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *