Kuliner Tempos Jadi Santapan Kesukaan Warga di Akhir Pekan
Gerung, Lombok Barat — Kawasan Wisata Kuliner Tempos di Desa Tempos, Kecamatan Gerung, Lombok Barat, selalu ramai pengunjung pada pagi hari di akhir pekan. Sejak pukul 06.00 WITA, masyarakat mulai berdatangan untuk berburu beragam sajian kuliner tradisional, yang dijajakan oleh penjual setempat.
Berbagai lapak kuliner berjajar di sepanjang jalur tanah yang berada di tengah area persawahan. Jenis makanan dan minuman khas Lombok tersedia, mulai dari jajanan tradisional seperti serabi, klepon, lupis, hingga aneka minuman segar buatan rumahan.
Suasana pedesaan yang asri dengan latar pegunungan menambah daya tarik kawasan ini.
Tingginya antusiasme pengunjung terlihat dari ramainya aktivitas jual beli di setiap stand. Pengunjung berasal dari berbagai kalangan, baik tua/ muda, hingga anak-anak.
Wisatawan lokal yang berdatangan tidak hanya berasal dari Desa Tempos, melainkan dari daerah sekitar Gerung bahkan sampai Lombok Tengah.

Salah seorang pengunjung, Nanda, mengatakan bahwa Wisata Kuliner Tempos menjadi pilihan favorit untuk mengisi waktu pagi di akhir pekan.
“Selain makanannya enak dan murah, suasananya juga tenang. Cocok untuk sarapan sambil menikmati pemandangan alam,” ujarnya.
Menurut pengelola, Wisata Kuliner Tempos sengaja dibuka pada pagi hari untuk memanfaatkan suasana sejuk pedesaan. Keberadaan pasar kuliner ini diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi warga melalui pemberdayaan usaha kecil dan menengah.
Pemerintah desa setempat juga mendukung pengembangan kawasan ini sebagai salah satu destinasi wisata berbasis masyarakat di Lombok Barat. Dengan pengelolaan yang baik, Wisata Kuliner Tempos diharapkan dapat terus berkembang dan menarik lebih banyak pengunjung di masa mendatang.
Editor: Khairatun Nisa
Penulis: Jihan Nayuda
